Tahapan Konstruksi Bangunan

Pekerjaan Awal

Tahapnya yaitu pengukuran untuk menentukan posisi bangunan dan batas-batasnya. Selain itu juga bowplank yang bertujuan untuk menentukan titik-titik dari bangunan dengan mendirikan pagar menggunakan papan.

Selain itu juga, mencakup penggalian yang berhubungan dengan pekerjaan pondasi dengan menghitung lebar dan dalamnya. Untuk pekerjaan ini di kalkulasi berapa panjang pondasi yang di buat untuk menentukan jumlah tenaga kerja dan banyaknya material.

Pekerjaan Pondasi

Dalam hal ini, untuk item pekerjaannya mencakup pemasangan pondasi dengan batu kali. Namun untuk bangunan rumah di hitung dari semua panjang pondasi di kalikan tinggi pondasi dengan satuan meter persegi. Selain itu, dalam hal ini juga termasuk pekerjaan pembuatan lantai kerja yang berupa urugan pasir dengan ketebalan kurang lebih 10 meter persegi.

Pekerjaan Stuktur

Item ini meliputi pengerjaan sloof (balok beton bertulang mendatar yang di buat diatas pondasi). Kemudian pembuatan kolom yang merupakan tiang tegak lurus terhadap sloof. Dan juga Ring Balk yang serupa sloof namun di bangun di atas kolom-kolom yang perhitungan volumenya di tentukan dari jumlah kolom di kalikan dengan tinggi kolom.

Pekerjaan Dinding

Dalam hal ini, kebutuhan bata dapat di hitung dari keliling dinding di kalikan dengan tinggi dinding. Kemudian kurangi dengan luas dari daun jendela dan pintu. Namun untuk ukuran bata juga di perhatikan dalam perhitungan ini karena dapat menggunakan hebel maupun batako.

Untuk pekerjaan lainnya yaitu plesteran yang volumenya dua kali dari volume pasangan bata. Terakhir yaitu acian yang luasnya sama dengan perhitungan plesteran namun di kurangi dengan bidang yang tidak perlu di aci seperti dinding yang di pasangi keramik.

Pekerjaan Rangka Atap

Untuk cakupan pekerjaannya berupa pemasangan rangka atap (kuda-kuda, gording, nok, kaso & reng). Namun apabila di perlukan di tambah alumninum foil dan pemasangan genteng beserta aksesories-nya. Dalam hal ini, rangka atap dapat di pilih dari baja ringan maupun kayu.

Pekerjaan Plumbling, Mekanikal dan Elektrikal

Dalam hal ini, item pekerjaannya yaitu pemasangan toilet, wastafel, bath up, pemanas air, kran. Selain itu juga pemasangan instalasi air bersih dan air kotor. Kemudian pemasangan jaringan kabel listrik, kotak sekring, saklar, titik-titik lampu penerangan, dan sejenisnya.